Taufiksi – Karena sudah tengah malem jadi kita akan membahas yang ringan seperti caranya menghilangkan status bar android studio dengan kotlin.
Artikel ini sebisa mungkin akan di buat sedikit panjang. Kenapa ? Tentu saja karena kode pada artikel ini sedikit sekali Yang banyak itu cara caranya aja.
Jadi mari kita berimajinasi sedang di atas awan sambil ngoding menyeduh kopi dan menyelesaikan error hingga kamu menemukan artikel ini.
Apa Itu Status Bar ?
Pasti rata rata dari kamu sudah tau apa itu action bar kan. Sebuah bar yang biasanya menunjukan notifikasi seperti peringatan baterai, data seluler maupun notifikasi dari dicoding bootcamp.
Namun saya rasa itu agak menyebalkan untuk sebagian android ui ux karena bisa saja memperburuk tampilan yang harusnya menjadi satu layar full. Malah yang terjadi sebaliknya.
Tapi tenang saja kamu pasti dengan mudah menemukan apa yang kamu cari yaitu hidden status bar pada aplikasi android studio.
Cara Menghilangkan Status Bar Android Studio
Tidak perlu lama lama lagi karena saya sudah mulai mengantuk dan ingin melanjutkan tidur. Silahkan kamu coba buka dan lanjutkan tutorial sebelumnya.
Buka folder mainActivity.kt kemudian masukan kode berikut ini.
window.decorView.systemUiVisibility = View.SYSTEM_UI_FLAG_FULLSCREEN
Terserah yang penting di dalam kurung kurawal 2 kali. Kalau bingung saya juga sudah membuat vidionya juga bisa di tonton di bawah artikel.
Ohh ya, script tersebut adalah untuk android versi 4.0 keatas ya di bawah versi tersebut kemungkinan akan mengalami error.
Bonus
Saya beri bonus yaitu menghilangkan action bar kamu bisa taroh kode berikut ini di bawah persis pada kode di atas ya. Atau di atas kode juga tidak masalah.
actionBar?.hide()
Atau kamu bisa dengan mudah mengubah secara permanen melalui folder res kemudian masuk ke value lalu bukalah folder semua folder theme.
Kemudian ubah .DarkActionBar menjadi .NoActionBar. Dan boom kamu berhasil untuk menghilangkan action bar pada android studio.
Vidio
Penutup
Sekian tutorial singkat dan tidak jelas semoga memecahkan masalah kamu yang sedang di alami dan sampai jumpa di artikel selanjutnya. Thanks dan babay.